Saat ini tidak susah mencari jasa import online di internet. Tinggal mencari kata kunci
pencarian yang berhubungan dengan jasa import, Anda akan diarahkan ke halaman website.
Namun memilih jasa import tidak boleh sembarangan. Mencari
jasa import terpercaya dan berpengalaman merupakan poin penting bagi Anda yang
ingin membeli produk dari luar negeri. Apabila salah pilih bisa menimbulkan
banyak kerugian.
Kriteria
Jasa Import Online Profesional
Terdapat kriteria memilih jasa import yang bukan hanya
memberikan layanan pengiriman barang/produk ke Indonesia, namun juga
profesional di bidang import maupun export. Adapun kriteria yang tepat adalah sebagai
berikut.
Berpengalaman
dan Profesional
Pastikan Anda memilih perusahaan jasa yang memiliki
pengelaman dan pengetahuan atas produk yang dikirim dan semua hal yang
berhubungan dengan kegiatan import dan export. Selain itu perusahaan jasa
memiliki track record yang baik di mata klien/konsumen yang pernah
menggunakan jasanya. Mereka akan memperlakukan barang import dengan tepat saat
proses pengiriman.
Pilih
Perusahaan yang Memberikan Layanan Sesuai Kebutuhan
Setiap perusahaan pengiriman antar negara memberikan
pelayanan yang berbeda-beda. Oleh sebab itu sebelum Anda memutuskan memilih jasa import online ketahui terlebih
dulu layanan apa saja yang diberikan.
Umumnya pelayanan jasa import adalah door to door
service dan drop poin service.
·
Drop Poin Service import adalah layanan yang mengantarkan
barang dari luar negeri ke drop poin di Indonesia.
·
Door to door service adalah layanan yang mengantarkan paket
sampai ke alamat tujuan.
HSH adalah salah satu jasa impor dan ekspor antar
negara yang tidak hanya menawarkan drop poin service dan door to door service.
Layanan menarik lainnya adalah tracking keberadaan barang, manajemen
pergudangan, mempersiapkan dokumen pengiriman yang menjadi persyaratan kegiatan
import, pemesanan kontainer dan cargo, pengiriman benda-benda berat dari/ke luar
negeri, layanan undername dan lain sebagainya.
Pengiriman
yang Mudah
Kriteria jasa
import online terpercaya berikutnya adalah yang memberikan Anda kemudahan. Dengan
adanya jaringan internet seperti saat ini, beberapa perusahaan jasa import export memberikan layanan untuk
Anda mendapatkan informasi seputar kegiatan import export dan kemudahan komunikasi
dengan disediakannya website.
Pelayanan yang memudahkan bisa dilihat dari awal mula
mendaftar hingga kemudahan melacak pengiriman.
Menawarkan Asuransi
dan Transparansi Biaya
Sebaiknya pilih jasa import online yang menawarkan
asuransi. Barang import yang diasuransikan dapat meminimalkan kerugian jika terjadi
hal-hal yang tidak diinginkan, misalnya barang hilang atau rusak pada saat
proses pengiriman.
Perusahaan jasa import online profesional akan
memberikan jumlah tagihan biaya secara transparan. Anda akan mendapatkan
rincian biaya sesuai dengan jenis layanan.
Kualitas
Pelayanan
Tidak sedikit orang memilih perusahaan jasa yang
menawarkan harga murah. Hal tersebut tidak salah, namun sebaiknya pertimbangkan
kualitas pelayanannya. Jangan sampai memilih harga yang murah namun ternyata
menimbulkan masalah yang membuat Anda rugi waktu, tenaga hingga materi.
Sebab sudah bukan rahasia lagi, banyak terjadi kasus pengiriman
barang dari/ke luar negeri bermasalah hingga penipuan yang menyebabkan barang
tidak diterima, ditahan oleh pihak bea cukai atau tidak sesuai estimasi waktu
yang sudah ditentukan.
Oleh karena itu, tentunya harus menilai biaya yang ditawarkan apakah sesuai dengan
pelayanan dan kebutuhan Anda.
Halto Cargo perusahaan jasa import online memberikan layanan
secara profesional untuk mengembangkan, membangun dan menjalankan permintaan
import dan export.
Didukung jaringan yang tersebar di seluruh dunia. Kami menjamin keamanan barang import hingga sampai ke Indonesia
Kami siap membantu pengiriman dan pelayanan logistik bisnis Anda kapan saja dan
di mana
saja. Kunjungi website kami di http://haltocargo.id/
untuk info lebih lengkap.